Kamis, 24 November 2011

Tugas Kelompok Softskill New Media

Game Online atau sering disebut Online Games adalah sebuah permainan (games) yang dimainkan di dalam suatu jaringan (baik LAN maupun Internet). 

ingin lebih lengkap?
silakan download (disini)

ini salah satu games online

http://www.youtube.com/v/x0XSIo1ZCeo&fs=1&source=uds

Selasa, 15 November 2011

Konsep Teknologi Konvergensi, Jejaring Sosial, Podcasting,RSS, IPTV sebagai layanan aplikasai new media

KONSEP TEKNOLOGI KONVERGENSI
Konvergensi merupakan integrasi yang progresif dari beberapa platform jaringan yang berbeda untuk menyalurkan layanan yang serupa dan atau layanan-layanan yang berbeda yang disalurkan pada platform jaringan yang sama.


Jalur lebar atau pita lebar (broadband) merupakan sebuah istilah dalam internet yang merupakan koneksi internet transmisi data kecepatan tinggi. Ada dua jenis jalur lebar yang umum, yaitu DSL dan kabel modem, yang mampu mentransfer 512 kbps atau lebih, kira-kira 9 kali lebih cepat dari modem yang menggunakan kabel telepon standar. 

VPN (Virtual Private Network) adalah sebuah koneksi Virtual yang bersifat privat mengapa disebut demikian karena pada dasarnya jaringan ini tidak ada secara fisik hanya berupa jaringan virtual dan mengapa disebut privat karena jaringan ini merupakan jaringan yang sifatnya privat yang tidak semua orang bisa mengaksesnya. VPN Menghubungkan PC dengan jaringan publik atau internet namun sifatnya privat, karena bersifat privat maka tidak semua orang bisa terkoneksi ke jaringan ini dan mengaksesnya. Oleh karena itu diperlukan keamanan data.lngin lebih lengkap lihat (disini)

Konvergensi jaringan adalah koeksistensi efisien teleponvideo dan komunikasi data dalam satu jaringan.Penggunaan beberapa mode komunikasi dalam jaringan tunggal menawarkan kenyamanan dan fleksibilitas bukan tidak mungkin dengan prasarana yang terpisah.

Konvergensi media adalah penggabungan atau pengintegrasian media-media yang ada untuk digunakan dan diarahkan kedalam satu titik tujuan. Konvergensi media biasanya merujuk pada perkembangan teknologi komunikasi digital yang dimungkinkan dengan adanya konvergensi jaringan. lngin lebih lengkap lihat (disini)


JEJARING SOSIAL

Definisi jejaring sosial 
Social Networking atau Jaringan Sosial merupakan konsep pengembangan yang bisa dimanfaatkan didalam dunia pendidikan. Social networking diaplikasikan kedalam bentuk situs jejaring sosial. Selain berguna untuk menjalin silaturrahim juga berguna untuk menunjang didalam meningkatkan efektifitas belajar. Bentuk social networking ini dapat dikembangkan dengan cara membentuk komunitas berupa kelompok belajar dan diskusi sesuai dengan minat dan bidang orang-orang yang terlibat didalamnya.

Sejarah jejaring sosial
Situs jejaring sosial pertama, yaitu Sixdegrees.com mulai muncul pada tahun 1997.Situs ini memiliki aplikasi untuk membuat profil, menambah teman, dan mengirim pesan. Tahun 1999 dan 2000, muncul situs sosial lunarstormlive journalCyword yang berfungsi memperluas informasi secara searah. Tahun 2001, munculRyze.com yang berperan untuk memperbesar jejaring bisnis. Tahun 2002, muncul friendster sebagai situs anak muda pertama yang semula disediakan untuk tempat pencarian jodoh.Dalam keanjutannya, friendster ini lebih diminati anak muda untuk saling berkenalan dengan pengguna lain.  Tahun 2003, muncul situs sosial interaktif lain menyusul kemunculan friendsterFlick RYou TubeMyspace.Hingga akhir tahun 2005, friendster dan Myspace merupakan situs jejaring sosial yang paling diminati.
Memasuki tahun 2006, penggunaan friendster dan Myspace mulai tergeser dengan adanya facebookFacebook dengan tampilan yang lebih modern memungkinkan orang untuk berkenalan dan mengakses informasi seluas-luasnya. Tahun 2009, kemunculan Twitter ternyata menambah jumlah situs sosial bagi anak muda. Twitter menggunakan sistem mengikuti - tidak mengikuti (follow-unfollow), dimana kita dapat melihat status terbaru dari orang yang kita ikuti (follow). . Kemudian pada tahun ini muncul jejaring sosial baru yaitu youfriends.net lebih memungkinkan fitur-fitur yang belum ada pada jejaring lainnya seperti photo editor,zodiak,ramalan,halaman,game lebih banyak.

Layanan jejaring sosial
Situs social networking atau dengan istilah lainnya situs jejaring sosial terus melakukan pengembangan. Kita bisa memanfaatkan situs jejaring sosial seperti:


Situs jejaring sosila
Situs-situs ini bisa dimanfaatkan bukan hanya untuk berinteraksi dengan teman, tetapi lebih dari itu dapat dimanfaatkan sebagai tempat berdiskusi kelompok belajar, tugas, ataupun berbagi informasi terbaru.
Bentuk-bentuk pembelajaran yang bisa dimanfaatkan menggunakan situs jejaring sosial ini seperti:
1.Membuatkan grup yang dengan yang membahas satu bidang misalnya sistem informasi.
2.Membuat batasan grup secara umum ataupun hanya terbatas daerah, sekolah ataupun terbatas pelajaran tertentu saja.
3.Membuat kelompok kecil yang terdiri dari belasan orang yang hanya menerima anggota setelah disetujui.
4.Mengirimkan pesan ke seluruh anggota dan meminta tanggapan.
Potensi-potensi yang terdapat disitus jejaring sosial inilah dapat meningkatkan proses pembelajaran secara digital. Selain potensi positif, juga terdapat bahaya untuk privasi atau area pribadi karena masing-masing pengguna mempublikasikan profil mereka secara terbuka. Untuk mengantisipasinya bisa dengan mengatur setting dan mempertimbangkan mana yang harus ditampilkan ke publik dan mana hanya untuk pribadi.

Dampak positif jejaring sosial :
1. Anak dan remaja dapat belajar mengembangkan ketrampilan teknis dan sosial yang sangat dibutuhkan di era digital seperti sekarang ini. Mereka akan belajar beradaptasi, bersosialisasi dengan publik dan mengelola jaringan pertemanan.
2. Memperluas jaringan pertemanan. Berkat situs jejaring sosial ini anak menjadi lebih mudah berteman dengan orang lain di seluruh dunia. Meskipun sebagian besar diantaranya tidak pernah mereka temui secara langsung.
3. Anak dan remaja akan termotivasi untuk belajar mengembangkan diri melalui teman-teman yang mereka jumpai secara online, karena mereka berinteraksi dan menerima umpan balik satu sama lain.
4. Situs jejaring sosial membuat anak dan remaja menjadi lebih bersahabat, perhatian dan empati. Misalnya memberikan perhatian saat ada teman mereka berulang tahun, mengomentari foto, video dan status teman mereka, menjaga hubungan persahabatan meski tidak dapat bertemu secara fisik.

Dampak negatif jejaring sosial :
1. Anak dan remaja menjadi malas belajar berkomunikasi di dunia nyata. Tingkat pemahaman bahasapun menjadi terganggu. Jika anak terlalu banyak berkomunikasi di dunia maya.
2. Situs jejaring sosial akan membuat anak dan remaja lebih mementingkan diri sendiri. Mereka menjadi tidak sadar akan lingkungan di sekitar mereka, karena kebanyakan menghabiskan waktu di internet. Hal ini dapat mengakibatkan menjadi kurang berempati di dunia nyata.

PODCASTING
Salah satu bentuk penyiaran melalui Internet. Nama podcasting berasal dari kombinasi istilah iPod dan broadcasting. iPod merupakan player audio digital buatan Apple yang sangat populer, namun podcasting sendiri tidak mengharuskan pemakaian iPod dalam pemanfaatannya.
sumber : http://www.smitdev.com/posts/podcasting66.php?g=89


RSS
RSS biasanya sering dilambangkan dengan icon seperti di samping. Apa itu RSS? RSS adalah singkatan dari istilah yang merujuk pada beberapa protokol:
  • Really Simple Syndication ( RSS 2.0 )
  • RDF Site Summary ( 0.9 dan 1.0 )
  • Rich Text Summary ( 0.91 )


RSS adalah suatu teknologi dalam dunia web yang dibangun untuk mempermudah kita untuk membaca ataupun berlangganan konten (isi/artikel) dari suatu situs/web/blog. RSS merupakan versi sederhana dari halaman web yang berisikan hanya konten artikel saja, tanpa adanya fitur-fitur lain seperti widget, iklan, CSS, ataupun javascript.

RSS biasanya digunakan secara luas di website yang menyediakan konten yang dinamis dan terupdate secara berkala, seperti halnya blog, portal berita, dan lain-lain.

RSS digunakan secara luas oleh komunitas weblog untuk menyebar ringkasan tulisan terbaru di jurnal, kadang-kadang juga menyertakan artikel lengkap dan bahkan gambar dan suara. RSS digunakan pada hampir semua situs berita atau weblog, dengan berbagai tujuan termasuk: pemasaran, press release, laporan reguler produk, atau aktivitas lain yang membutuhkan pemberitahuan periodik dan tentunya publikasi.

Manfaat yang diperoleh dengan adanya RSS adalah pembaca sangat dimudahkan dalam mengetahui update terbaru suatu website tanpa perlu mengunjungi alamat website tersebut, karena pembaca hanya butuh untuk berlangganan pengumpan (feed) dari website tersebut.

Beberapa website atau blog hanya menyediakan umpan RSS berupa beberapa baris kalimat atau ringkasannya saja, namun ada juga yang menyediakan umpan berupa artikel penuh, tergantung tujuan dari masing-masing pengelola website tersebut.
sumber : http://www.kangmusa.com/2011/02/definisi-rss-feed-serta-kegunaannya.html


IPTV 
Istilah IP TV adalah singkatan dari Internet Protocol Television atau televisi protokol internet. IP TV dapat melayani siaran televisi dua arah, melalui jaringan internet kecepatan tinggi, tanpa menggunakan frekuwesi siaran. TV Internet sebelumnya, dapat dikatakan sebagai suatu proses integrasi antara internet dengan komputer, untuk menangkap siaran televisi melalui layar komputer. Sedangkan, IP TV adalah suatu tipe konvergensi transmissi digital yaitu perpaduan antara telekomunikasi dengan televisi. Pemirsa IP TV dapat mengontrol saluran televisi lewat pesawat televisi, bukan layar komputer, seperti halnya zaman televisi analog, atas bantuan set-top-box. Pemirsa IP TV dapat memilih sejumlah besar siaran, baik siaran langsung maupun siaran ulang dengan konten yang beranekaragam, dan dua arah, tanpa gangguan apapun. Sebagai contoh, seseorang dapat mengakses IP TV untuk mengetahui identitas pemain sepak bola tertentu, ketika dia menonton pertandingan sepak bola atau dalam waktu bersamaan, dia dapat berbelanja lewat IP TV. Ditambah lagi, pemirsa IP TV dapat menikmati imaji definisi tinggi dan suara bermutu baik, atas bantuan sistem digitalisasi.

SEJARAH

Pada tahun 1994, ABC World News Now adalah acara televisi pertama yang disiarkan melalui Internet, dengan menggunakan perangkat lunak konferensi video CU-SeeMe. 
Istilah IPTV pertama kali muncul pada tahun 1995 dengan pendirian ajaran Software oleh Judith Estrin dan Bill Carrico. Ajaran dirancang dan dibangun sebuah produk video internet bernama IP / TV. IP / TV adalah MBONE Windows yang kompatibel dan aplikasi berbasis Unix yang bergerak tunggal dan multi-sumber audio / video lalu lintas, mulai dari kualitas rendah sampai DVD, menggunakan kedua unicast dan multicast IP Real-time Transport Protocol (RTP) dan kontrol real time protokol (RTCP). Perangkat lunak ini ditulis terutama oleh Steve Casner, Karl Auerbach, dan Cha Chee Kuan. Ajaran diakuisisi oleh Cisco Systems pada tahun 1998  Cisco. Mempertahankan IP / TV merek dagang.
Radio internet perusahaan AudioNet memulai webcast live pertama terus menerus dengan konten dari WFAA-TV pada bulan Januari 1998 dan KCTU-LP pada tanggal 10 Januari 1998. 
Kingston Communications, operator telekomunikasi regional di Inggris, meluncurkan KIT (Kingston Interaktif televisi), sebuah IPTV lebih dari DSL broadband layanan TV interaktif pada bulan September 1999 setelah melakukan uji coba berbagai TV dan VoD. Operator menambahkan layanan VoD tambahan pada bulan Oktober 2001 dengan Ya TV, penyedia konten VoD. Kingston adalah salah satu perusahaan pertama di dunia untuk memperkenalkan IPTV dan VoD IP lebih dari ADSL. 
Pada tahun 2002, Sasktel adalah orang pertama yang komersial menyebarkan Internet Protocol (IP) video melalui jalur pelanggan digital (DSL) menggunakan Stinger Lucent (R) DSL platform . Pada tahun 2006, adalah perusahaan Amerika Utara pertama yang menawarkan saluran HDTV atas layanan IPTV 
Pada tahun 2003, Jumlah Akses Jaringan Inc meluncurkan layanan IPTV, terdiri dari 100 stasiun IPTV bebas di seluruh dunia. Layanan ini telah digunakan di lebih dari 100 negara di seluruh dunia, dan memiliki saluran dalam 26 bahasa.
Pada tahun 2005, Bredbandsbolaget meluncurkan layanan IPTV sebagai operator selular pertama di Swedia. Pada Januari 2009, mereka bukan lagi pemasok terbesar; TeliaSonera yang meluncurkan layanan mereka kemudian memiliki pelanggan sekarang lebih. 
Pada tahun 2006, AT & T U-Ayat meluncurkan layanan IPTV-nya di Amerika Serikat, yang terdiri dari kepala akhir nasional dan regional video-melayani kantor. AT & T menawarkan lebih dari 300 channel di 11 kota dengan lebih yang akan ditambahkan pada tahun 2007 dan seterusnya. Pada bulan Maret 2009, AT & T mengumumkan bahwa U-ayat telah diperluas ke 100 atau lebih channel High Definition di setiap pasar TV U-Ayat.  Saat menggunakan protokol IP, AT & T telah membangun jaringan IP privat khusus untuk transportasi video.
sumber : http://tugas.netne.net/index.php/electronic-elektronik/17-pengertian-iptv
http://id.wikipedia.org/wiki/Televisi_Protokol_Internet

Rabu, 09 November 2011

SEJARAH DAN PERKEMBANGAN GAME ONLINE

Sejarah Game Online

Semakin berkembangnya teknologi membuat permainan game online semakin marak, dan tentunya ini merupakan kebahagiaan tersendiri bagi para gamers. Tapi tahukah Anda sejarah game online serta pasang surutnya dari tahun ke tahun? Ini adalah hal yang perlu kita terautama bagi pecinta game online. Nah pada artikel kali ini awalmula.com mengangkat topic khusus bagi para pecinta game online dan bagi siapa saja pada umumnya untuk menambah pengetahuan kita tentang sejarah awal mula game online.

Seperti artikel-artikel awalmula.com sebelumnya, setiap artikel berdasarkan dari berbagai sumber, bukan hanya sekedar mendengarkan cerita belaka. Dan untuk kali ini, Sejarah Game Online awalmula.com kutip dari redeyedevil.wordpress.com, semoga dapat mengobati rasa pengetahuan anda tentang awal mula sejarah game online.

Masa kejayaan game online pertama, ketika Ultima Online, EverQuest, dan Asheron’s Call tidak memiliki saingan. Sukses pertama ketiga game inilah yang memberikan inspirasi bagi perusahaan-perusahaan lain untuk memulai membuat game online mereka sendiri.

Lahirnya kesuksesan game online Januari 1997 – April 2001

Masa kejayaan online game pertama, ketika Ultima Online, EverQuest, dan Asheron’s Call tidak memiliki saingan. Sukses pertama ketiga game inilah yang memberikan inspirasi bagi perusahaan-perusahaan lain untuk memulai membuat game online mereka sendiri.

Mulainya persaingan Mei 2001 – April 2002

Pada masa ini perkembangan EverQuest dan Asheron’s Call menurun drastis, bahkan Ultima Online kehilangan pelanggannya. Ini disebabkan karena sejumlah game online baru memasuki pasar dengan keunikannya masing-masing. Selain itu, pembatalan Electronic Arts untuk membuat Ultima Worlds Online: Origin atau Ultima Online 2 juga membuat para pemain kecewa. Electronic Arts memilih untuk berkonsentrasi pada terus mengembangkan Ultima Online dan melebarkan sayap ke pasar Asia.

Sebenarnya, saat itu Electronic Arts juga memiliki kesulitan modal untuk Ultima Online 2. Keputusan yang kontrovesial ini membuat banyak pelanggan Ultima Online kehilangan antisipasi pada Ultima Online2 dan mencoba game-game lain. Sebagian pelanggan lainnya berhenti bermain Ultima Online karena meramalkan Ultima Online tidak akan bisa bersaing dengan game-game yang akan datang, terutama dalam perihal grafik. lalu malapetaka berlanjut dengan direleasenya expansi Ultima Online: Third Dawn, yang tidak sesuai dengan selera para gamer.

Selain itu, pada masa ini Anarchy Online dan Dark Age of Camelot memulai beta test dengan konferensi pers yang memukau dan tidak tanggung-tanggung mengeluarkan banyak biaya untuk iklan-iklannya. Pemain senior Ultima Online, EverQuest, dan Asheron’s Call menemukan alternatif game yang belom pernah mereka coba. Walau beberapa gamer memiliki banyak account dibermacam-macam game, sebagian besar gamer hanya memiliki waktu untuk fokus pada satu game saja. Anarchy Online memiliki sedikit masalah pada peluncurannya namun Dark Age of Camelot memasuki pangsa pasar dengan sukses, mereka mendapatkan 200.000 konsumer pada peluncurannya.

Asheron’s Call bertahan sebentar dengan expansi Dark Majesty namun lalu terinjak-injak oleh kemunculan game-game non-fantasy yang baru muncul seperti Anarchy Online, Motor City Online, dan World War II Online. Motor City Online mencapai puncak kesuksesannya pada bulan Juni lalu menurun sedikit demi sedikit. Anarchy Online dan World War II Online merugi karena peluncuran yang buruk.
Mulai sepinya penggemar game online Mei 2002 – Oktober 2004

Ini adalah masa paling sulit bagi pasar game online. Walau besarnya prospek game online terus meningkat pada tahun 2002 dan 2003, persaingannya juga semakin ramai. Banyak game online yang dalam perkembangannya terpaksa menunda atau bahkan dibatalkan. Game-game lama berusaha untuk mempertahankan pelanggan mereka, jumlah pelanggan mereka naik turun dengan jumlah penurunan yang lebih banyak dari kenaikan hingga akhirnya habis.

Kebanyakan game online yang baru memasuki pasar tidak mencapai target, bahkan beberapa terpaksa menutup usahanya. Walau ada sedikit titik cerah seperti dengan kemunculan Final Fantasy XI, RuneScape, Eve Online, dan City of Heroes diantara Mei 2002 dan Mei 2003, pasar berkembang kurang dari 8%. Pada Januari 2004 hingga Oktober 2004 pasar menurun hingga hanya berkembang sebanyak 2%. Pada penghujung tahun 2004 pasar game online menjadi sepi.

Kejayaan Warcraft November 2004 – Sekarang

Dimulai dengan direleasenya World of Warcraft, keadaan pasar game online berubah drastis. World of Warcraft bukan hanya sukses, namun juga memegang rekor yang sangat tinggi diantara game-game online yang bayar (Pay to Play)lainnya. Walau sebagian besar pelanggan World of Warcraft berasal dari RRC, sekarang jumlah pelanggan World of Warcraft di Eropa mencapai lebih dari satu milyar sementara di Amerika Utara sekitar satu koma lima hingga dua milyar! Kesuksesan World of Warcraft berasal dari Blizzard, yang selalu menelurkan game-game yang memberikan pengalaman bermain yang unik.

Fitur-fitur yang ditawarkan World of Warcraft seperti kekompleksitasannya, mudah dimainkan, dan perkembangan level mempengaruhi pengembangan game-game online , terutama Dark Age of Camelot, EverQuest, dan serial Lineage.

Pada bulan Juni 2006; 93,5% dari pasar masuk dalam kategori RPG bertema fantasi; 4,1% dalam kategori RPG bertema sci-fi dan superhero; 0,3% adalah simulasi perang dan FPS (First Person Shooting); dan 2,2% dalam kategori komunitas dan lain-lain. Walau sepertinya fantasi lebiih digemari, para developer mengendus prospek dalam game dengan latar belakang sci-fi.

Mereka melihat industri perfilman, dimana sci-fi memiliki kesuksesan yang jauh lebih besar. Beberapa perusahaan berusaha untuk mengeksplorasi potensi ini, seperti dengan direleasenya Auto Assault, City of Villains, Huxley, Seed, dan Tabula Rasa. Perusahaan-perusahaan lainnya memilih untuk tidak mengambil resiko dan menelurkan Age of Conan, Aion, Dungeons & Dragons Online, Gods & Heroes, Hero’s Journey, Lord of the Rings Online, Soul of the Ultimate nation, Vanguard, dan Warhammer Online, dan judul-judul lainnya.

Manfaat Bermain Game Online
Aksi di video game sering dikritik mendorong perilaku kekerasan, tapi kini ada penelitian yang menunjukkan hal positif dari main game.Seperti dikutip Mailonline, penelitian itu menyebut bahwa main game  online“tembak-tembakan” seperti “Halo” dan “Call of Duty” akan membuat orang punya perhatian visual jauh lebih baik daripada rekan mereka yang tak main game.

Keterampilan mental memungkinkan orang untuk fokus pada informasi visual yang relevan sekaligus menyingkirkan yang tidak penting.

Jadi, orang yang biasa main game tembak-tembakan, akan lebih cepat menemukan wajah teman mereka di antara kerumunan. Gamer juga diyakini akan lebih mampu mengendarai kendaraan di jalanan yang padat dan tak merasa sedang menjalani beban berat.

Penelitian yang dipimpin oleh Dr Daphne Bavelier dari University of Rochester itu juga mendapati bahwa game dapat membantu kemampuan kita dalam menghadapi data visual yang sangat banyak setiap harinya.
Studi yang dipublikasikan WIREs Cognitive Science, juga menyebutkan bahwa gamer secara konsisten melampaui non-gamer dalam tes perhatian visual.

Para peneliti itu merujuk berbagai penelitian sebelumnya yang menyebutkan bahwa non-gamer dapat meningkatkan perhatian visual mereka dengan bermain game.

Hanya game ketangkasan yang memberikan manfaat ini. Game tembak-tembakan misalnya, menekankan respon yang cepat terhadap informasi visual dan membutuhkan perhatian pada beberapa hal sekaligus.
Salah satu penulis studi, Bjorn Hubert-Wallander, mengemukakan ‘Sama seperti pengemudi yang harus fokus pada jalan, mobil-mobil, dan hambatan potensial sekaligus mengabaikan informasi tak penting, game action juga menuntut konsentrasi penuh dari pemainnya.”

“Game mengharuskan pemain untuk membidik dan menembak secara akurat di tengah layar sekaligus terus melacak musuh dan mengikuti obyek yang bergerak cepat.**

Kebanyakan Orang berpikir bahwa bermain game online itu tidak bermanfat alias membuang-buang waktu. Tapi jangan salah pikir loh. Ternyata Game Online itu bermanfaat juga.Inilah 5 Manfaat Bermain Game Online:

1. Pengambilan keputusan
Semua melibatkan permainan berubah tiba-tiba dan pengambilan keputusan. Pemain dapat memperoleh atau meningkatkan keterampilan membuat keputusan mereka. Baca lebih lengkapnya tentang Main Game Perang Tingkatkan Kemampuan Untuk Mengambil Keputusan. Dan jika anda ingin memiliki game perang / action alangkah baiknya klik disini untuk mendownload 5 Free Games Action Terbaik.

2. Pemecahan masalah
Banyak permainan didasarkan pada logika dan problems.You harus menyelesaikan serangkaian tugas dalam rangka memenangkan games.In sebuah cara tidak langsung game memeriksa noesis dan pendekatan bermasalah dari para pemain. 

3. Kreativitas
Games adalah produk dari kreasi manusiawi dan mereka juga tahu tentang kreativitas desain dan rasa teknologi.
 

4. Berpikir Cepat
Sebuah permainan yang baik yang berfokus pada tes keahlian khusus dan menganalisis accordingly.Skills permainan pemain seperti perencanaan secara menyeluruh, dan reaksi, memori tajam, tindakan cepat dan rentang perhatian yang panjang hanya beberapa akuisisi bahwa pemain mampu berasal ketika satu memainkan permainan pikiran yang baik

5. Pemeliharaan Interaksi Sosial
Dalam proses bermain permainan pemain dan dalam menemukan jaringan sosial yang sama memiliki ide yang sama. Permainan ini mungkin permainan olahraga, permainan kegiatan, permainan perang, atau bahkan permainan balap.Selama mereka mendiskusikan masalah mereka dan menyiapkan server. Chatting online dengan mitra atau pesaing selama bermain menambah tingkat yang lebih tinggi kenikmatan untuk permainan dan menciptakan rasa yang baik-persekutuan.

Setelah Rikimaru the Stealth Assassin ditambahkan pada DOTA 2, kini Anda harus membawa lebih banyak Gems lagi untuk melawan Broodmother. Hero apalagi yang paling cocok membawa Gems tersebut selain Skeleton King? Dan bila ada King, maka Queen of Pain harus ikut menemani. Itulah 3 Hero terbaru dalam DOTA 2.

Broodmother merupakan Hero yang dapat menggunakan web untuk menghilang. Dengan kecepatan dan skill ultimate yang mampu meregenerasi darah, Broodmother dapat menjadi Hero pusher dalam game.

Skeleton King dapat digunakan untuk membawa Gems, menjadi tanker dan ganker dengan menggunakan skill stun dan resurrection. Queen of Pain merupakan salah satu Hero yang berfungsi untuk mobile karena dapat dengan cepat terlibat dan keluar dari pertarungan.

Selain Hero-Hero baru, pihak Valve telah menerapkan fitur pause, yang akan memberikan kesempatan bagi para pemain untuk menghentikan permainan hingga 3 kali. Pihak Valve juga menyatakan bahwa mereka akan memodifikasi peraturan permainan setelah kita mencoba fitur-fitur pada DOTA 2 dan memberikan feedback kepada mereka.

Fitur ini mirip dengan fitur pause yang terdapat pada game dari Blizzard seperti StarCraft contohnya. Tidak ada salahnya untuk menghentikan permainan sesaat untuk keperluan-keperluan mendadak daripada kita harus keluar dari permainan yang akan sangat merugikan orang lain. Tapi tidak berarti kita dapat menyalah-gunakan fitur ini.

Jakarta, CHIP.co.id - Winner Online yang pada awal tahun 2011 menghadirkan game Grand Fantasia, kali ini hadir kembali dengan tetap menghadirkan karakter-karakter lucu nan imut pada game Kitsune Online.

Kitsune merupakan game bertipe Massively Multiplayer Online Role Playing Game (MMORPG) yang memiliki berbagai fitur pada player, yang dihadirkan pada dunia kitsune yang penuh dengan fantasi. Kitsune adalah Ninetail Fox yang akan menjadi teman baik untuk semua player. Peluncuran Kitsune Online mengambil tempat di Backdoor Resto, Level One Parking Building, Bina Nusantara, Jakarta (8/9).

Kitsune Online merupakan game yang dibuat oleh X-Legend asal Taiwan. Kitsune sudah hadir di banyak negara seperti Taiwan, Jepang, Amerika dan Thailand, yang pada kali ini hadir pula di Indonesia.
 
Game ini memiliki beberapa keunggulan, yaitu:
•    Auto Bot (Helper System)
•    Style dan Character
•    Sistem Kit-Su-Ne
•    Sistem Instant Dungeon
•    Sistem Pasangan
•    Sistem Collection
•    Sistem PVP
Pada Sistem Auto Bot, karakter Anda dapat di set dengan fungsi ini untuk dapat melakukan berbagai kegiatan lainnya secara otomatis.

Style dan Character, Kitsune memiliki 2 fraksi game yang berbeda, yaitu Order of Iron Claw dan Flamewind Society, dan secara keseluruhan Kitsune memiliki 8 macam misi yang dapat dimainkan. Disini karakter tidak hanya memiliki satu kemampuan, namun dapat juga memiliki kemampuan yang bermacam-macam dalam 1 karakter.

Pada Sistem Kit-Su-Ne, terdapat sistem dimana karakter yang Anda mainkan akan ditemani oleh hewan lucu yang memiliki 9 ekor (Nine Tail Fox War). Hewan ini akan membantu Anda dalam berpetualang di dunia Kitsune yang juga membantu dalam mencari, membuat dan membantu Anda dalam mengambil item, dan juga dapat memberikan buff untuk meningkatkan kemampuan karakter Anda.

Pada mode Instant Dungeon, terdapat sistem yang akan menghadirkan berbagai item unik dan langka, yang tentunya akan sangat disayangkan untuk Anda lewatkan.

Untuk Anda yang tidak memiliki teman bermain, Kitsune juga memberikan kemudahan dalam menghadirkan teman dalam karakter Anda. Bahkan pasangan dalam karakter di Kitsune juga tidak terbatas gender, sehingga siapapun dapat menjadi pasangan bermain dalam Kitsune. Anda juga akan mendapatkan bonus special experience dan dapat mengambil poin lover untuk ditukarkan dengan item lainnya.

Jika player dapat berhasil mengumpulkan hingga jumlah poin tertentu, Anda akan mendapatkan kemampuan special, yang tentunya akan memberikan kemampuan pada karakter yang Anda mainkan.

Keunggulan lainnya yang tidak dapat Anda lewatkan, dimana di Kitsune terdapat sistem Battlefield, sehingga Anda dapat menunjukkan kemampuan Anda dengan bermain duel 1 lawan 1 (Player Battler) ataupun pada Guild Battle. Terdapat  battle yang berjumlah lebih dari 300 orang dan pemenangnya akan mempunyai sebuah monumen.

Pada peluncuran ini, hadir pula Mr. Sukit Panvisavas yang memberikan  kata pembuka, dan bernyanyi bersama dengan para dancer, yang tentunya semakin memeriahkan acara pembukaan Kitsune Online.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai game Kitsune Online Nine Tail Fox War, silahkan kunjungi situs www.winnerinter.co.id

Nexia, game online RPG keluaran BolehGame pertama di Indonesia muncul pada bulan Maret tahun 2001 dengan grafik sederhana berbasis 2D. Nexia hanya membutuhkan spesifikasi komputer yang cukup kecil, dan bahkan bisa dimainkan di Pentium 2, dengan grafik card 3D minimal. Game keluaran Nexus

Game yang terdiri dari 4 karakter utama (mage, roque, warrior dan poet) ini mempunyai dunia jelajah yang luas, dan disertai dengan banyak quest sesuai levelnya. Selain itu Nexia mempunyai banyak 'side job' seperti menambang, menjahit, menempa, yang bisa menghabiskan waktu-waktu hingga ratusan jam permainan untuk mencapai tingkat mahaguru. Game ini ditutup sekitar tahun 2004 karena lisensinya tidak diperpanjang lagi.

Game dengan grafik 2.5D ‘full color’ ini sempat sangat digandrungi oleh gamer di Indonesia. Muncul pertama kali di Indonesia pada tahun 2002, Redmoon bisa diterima oleh gamer Indonesia. Dengan gameplay yang ber-setting masa depan, game ini mempunyai tingkat kesulitan permainan yang cukup tinggi, dimana level karakternya bisa mencapai level 1000. Ketika game ini di-patching dengan versi terbaru, karakter permainan bahkan ditingkatkan menjadi maksimal level 5000. Cerita Redmoon sendiri didasarkan kisah dari sebuah komik dengan judul yang sama.

Kesulitan lainnya di dalam Redmoon adalah ketika karakter mati, barang yang dipakai, dibawa, bahkan uang (gold) juga bisa jatuh secara random. Keasyikan bermain Redmoon terletak di leveling, upgrade barang dan mencari barang-barang langka yang cukup sulit untuk didapatkan. Pemain yang levelnya tinggi, bisa menempuh perjalanan ke ruang angkasa dengan sebuah pesawat yang berangkat tiap 1 jam. Keunikan lainnya game ini adalah game ini memiliki 9 karakter (Philar, Sadad, Lavita, Destino, Canon, Jarexx, Azlar, Lunarena, dan Kitara). Masing-masing karakter memiliki skill yang unik dan berlainan.

Ketika game ini pertama kali launching, pihak pemegang lisensi game menyediakan sebuah mobil sport bagi pemain yang pertama mencapai level 1000. Sayangnya pada akhirnya hadiah tersebut tidak jelas dan siapa yang mendapatkannya juga tidak jelas. Redmoon sendiri akhirnya menutup layanannya pada tahun 2005.

Layaknya game console, kecanggihan grafik sebuah game adalah faktor utama yang membuat gamer tertarik melihat game tersebut dan mencobanya. Sayangnya, game 3D membutuhkan spesifikasi komputer user dan server yang tidak kecil... Karena itu Laghaim yang adalah game online RPG bergrafik 3D pertama yang masuk Indonesia, tapi sering lag pada kota utamanya hingga mendapat julukan LAG-haim.
Game keluaran BolehGame ini hadir pada awal tahun 2003, beberapa bulan sebelum Ragnarok Online beredar di Indonesia. Pada saat itu koneksi internet Indonesia bisa dikatakan belum begitu bagus dan beberapa warnet spesifikasi komputernya ada yang masih pas-pasan, sehingga laghaim sendiri kurang begitu sukses bila dibanding dengan Nexia. Selain itu gambarnya sendiri tidak begitu sreg dilihat oleh mata. Laghaim sendiri cukup bisa bertahan hingga tahun 2006, karena mempunyai peminat fanatik tersendiri.

Game yang kisahnya diambil dari sebuh komik karya komikus terkenal Korea ini, sudah terkenal sebelum masuk ke Indonesia. Banyak gamer Indonesia telah antusias menunggu game ini hingga rela memainkannya dengan lag-lag di server internasional. Ketika game yang booming di mancanegara ini masuk ke Indonesia pada bulan Mei tahun 2003, game ini langsung diserbu para gamer melebihi game-game sebelumnya. Game buatan Gravity (Korea) mempunyai gameplay dan gambar anime yang sangat cocok dengan kegemaran gamer Asia, bahkan game ini cukup sukses juga di berbagai negara Eropa.

Kelebihan game ini antara lain memiliki dunia luas yang bisa dijelajahi oleh para pemainnya. Selain itu pembagian karakter dan job-nya sendiri sangat baik bila dibanding dengan game-game lainnya. Monster, item dan peta juga dibuat dengan sangat baik. Fitur-fitur lainnya pada game seperti karakter bisa membuka chat room (pub), karakter yang bisa berjualan, menempa barang, mengambil quest dan masih banyak lagi.

Gundbound merupakan game online ber-genre action pertama yang masuk ke Indonesia. Dirilis sekitar tahun 2004, Gunbound sangat asyik dimainkan untuk mengisi waktu senggang. Tidak seperti game online RPG, game keluaran BolehGame ini tidak 'menuntut' gamer harus berdiam di depan komputer untuk berjam-jam. Sistem permainannya sendiri bisa berkelompok atau sendiri-sendiri, dimana karakter yang dimainkan akan mengendarai sebuah 'kendaraan' yang bisa menembaknya amunisi kepada lawan mainnya.
Gunbound merupakan game pertama yang memanfaatkan sistem 'item mall' , yaitu pemain dapat membeli item-item atau avatar (item yang bisa dipakai oleh karakter) untuk mendandani karakternya. Pembelian item bisa menggunakan voucher yang diterbitkan oleh BolehGame.

Gunbound juga merupakan game gratis selamanya pertama di Indonesia, dimana pemain tidak perlu harus membeli voucher untuk bisa memainkannya. GunBound juga merupakan game action pertama yang masuk di WCG (World Cyber Game).


Game 2.5D ini cukup kreatif memakai sistem strategi-RPG dengan latar belakang oriental Asia. Xian memiliki gameplay yang berasaskan berdagang dan mencari keuntungan sebesar besarnya. Uang di dalam game ini adalah segalanya, dan semua item bisa di uangkan, dan mungkin tujuan akhir dari game ini adalah mendapatkan uang sebanyak-banyaknya.

Game yang sangat unik keluaran BolehGame ini, mengambil setting Asia timur pada tahun 1500. Ketegangan politik melanda di seluruh negeri Asia Timur. Setelah perang saudara yang panjang di Jepang, akhirnya Jepang bersatu dan merencanakan perluasan daerah jajahan. Tapi keadaan seperti ini dimanfaatkan oleh para pedagang untuk mewujudkan impian mereka. Pedagang-pedagang dari Korea, Jepang dan Cina berkelana ribuan kilometer jauhnya melewati gunung-gunung yang tinggi, sungai-sungai yang panjang dan melintasi lautan luas nan ganas untuk memperoleh kemasyuran dan kekayaan. Petualangan seperti ini yang harus dijalani oleh pemain game yang ingin menjadi seorang pedagang termasyur.

Xian masih bertahan hingga kini karena memakai sistem 'item mall' yang gratis selamanya. Pemain game fanatik terhadap sistem pola permainan yang unik ini, tampaknya susah berpaling terhadap game online lainnya.

Game online RPG 3D bergaya gothic, dengan tema dua bangsa yang bermusuhan, yaitu Human (manusia) dan Akhan. Game keluaran PT. Dream Web Technology masuk sekitar pertengahan tahun 2004. Game ini membutuhkan spek komputer yang sangat tinggi untuk bisa memainkan game ini dengan lancar, yaitu processor setidaknya harus setara dengan Pentium 4 dan dengan kartu grafik yang mempunyai kemampuan rendering tinggi.





Dalam RYL kamu dapat menyerang dan menguasai para monster, pemain, group, guild, kebangsaan lainnya; dan karakter kamu akan berkembang dengan latihanmu. Jika tidak, pemain lain akan menguasai sumber alam tersebut. Terdapat 3 jenis peperangan di dalam game RYL yaitu Guild War, Siege War dan Race War.

RYL hingga kini juga masih bertahan dengan tiga buah servernya, dan sejak tahun 2005 RYL telah meng-upgrade versinya menjadi RYL versi 2.

Tidak lama setelah RYL muncul, Tantra muncul sebagai saingan yang cukup serius untuk gameplay yang hampir sama. Game online RPG 3D ini menampilkan tema berbeda dari 'middle earth' ataupun 'futuristik', Tantra Online mengambil setting dari legenda-legenda di India. Grafiknya sendiri terlihat indah dan cukup mendetail, dimana pemain dapat melihat ukiran-ukiran pada armor yang kamu pakai, peta dan bangunan di dalam game juga terkesan khas India kuno.
Tantra juga menawarkan sejumlah dungeon/area bawah tanah, bahkan area istimewa yang dipersiapkan khusus untuk para pemain melakukan pertempuran dan pertandingan antar dewa 8 Karakter berbeda. Dalam Tantra terdapat 4 kelas dan 8 suku. Setiap suku dilengkapi dengan pakaian dan item yang unik ditambah dengan fasilitas menambah level karakter guna meningkatkan kemampuan tempurnya. Sistem war yang dapat dilakukan kapan saja dan sistem 'guild castle siege' juga merupakan keunggulan game ini.


Ghost Online (GO) atau dikenal di luar negeri sebagai Ghost Soul merupakan Game MMORPG 2D Side-Scrolling yang sangat mirip dengan Maple Story (Game MMORPG 2D Side-Scrolling pertama di dunia yang dibuat oleh Nexon, yang juga membuat game Nexia). Game ini sendiri telah dirilis di Korea, Jepang, China, Taiwan, Malaysia dan sekarang di Indonesia. Mulai bisa dimainkan sejak bulan Oktober 2007, game dengan nuansa oriental ini ternyata cukup diminati oleh gamer dengan terlihat ramainya pemain di dalam gamenya.

Game yang dirilis oleh PT. Kreon mempunyai karakter tidak hanya bisa memukul dan meng-cast magic tapi juga meloncat, menghindar, dan berlari. Bagi yang menyukai game simple yang lebih cenderung menggunakan keyboard, game ini sangat cocok dan ‘fun’ untuk dimainkan. Terdapat 3 buah karakter utama yaitu Warrior, Assassin dan Mage. Masing-masing karakter mempunyai keunggulan dan keunikan pada skill mereka.

Selasa, 18 Oktober 2011

LAPORAN PENDAHULUAN SIAK 2

Nama Mata Praktikum : SIAK

Kelas: 2IA08

Materi : Modul Account Pada MYOB
Soal !

=======================================
 1.jelaskan tentang modul account pada myob
2.sebutkan dan jelaskan account2 yang ada pada myob

jawab

1. Accounts (Jurnal Umum) adalah fungsi untuk membuat daftar accont atau rekening dan merubah daftar nya serta membuat Buku jurnal umum untuk penyusutan atau berbagai macam transaksi.
2. a. Account and Banking Account : menghubungkan ke rekening account dan perbankan
   b. Sales Account : menghubungkan ke rekening penjualan
   c. Purchases account : menghubungkan ke rekening pembelian
   d. Payroll account : menghubungkan ke rekening gaji

LAPORAN PENDAHULUAN SIAK 1

Nama Mata Praktikum : SIAK

Kelas: 2IA01 – 2IA15

Materi : Pengenalan Akuntansi & MYOB

Soal !

=======================================

1. Apa yang kalian ketahui tentang buku besar ?

2. Apa yang kalian ketahui tentang neraca ?

3. Jelaskan yang kalian ketahui tentang MYOB ?

1. Buku besar adalah buku utama pencatatan transaksi keuangan yang mengkonsolidasikan masukan dari semua jurnal akuntansi. Buku besar merupakan dasar pembuatan laporan neraca dan laporan laba/rugi. Buku besar dapat memberikan informasi saldo ataupun nilai transaksi untuk setiap kode perkiraan dalam suatu periode akuntansi tertentu.
Buku besar ada 2 jenis yaitu buku besar 4 kotak dan 2 kotak masing - masing punya cara yang berbeda .

2. Neraca atau laporan posisi keuangan adalah bagian dari laporan keuangan suatu entitas yang dihasilkan pada suatu periode akuntansi yang menunjukkan posisi keuangan entitas tersebut pada akhir periode tersebut. Neraca terdiri dari tiga unsur, yaitu aset, liabilitas, dan ekuitas yang dihubungkan dengan persamaan akuntansi berikut:
aset = liabilitas + ekuitas

3. MYOB adalah software komputer akuntansi yang sekarang banyak digunakan oleh perusahaan di Indonesia dalam rangka meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam menghasilkan laporan keuangan.

Selasa, 11 Oktober 2011

Konsep Dasar New Media Dan Contoh Aplikasi New Media

DEFINISI NEW MEDIA

Lev Manovich dalam pengantar Reader New Media, mendefinisikan new media sebagai berikut:
  • New Media versus Cyberculture
berbagai fenomena sosial yang berkaitan dengan internet dan jaringan komunikasi seperti blog, online multi-player game, sedangkan New Media dalam bentuk seperti digital untuk televisi analog, iPhone.
  • New Media sebagai Teknologi Komputer Digunakan sebagai Platform Distribusi
obyek budaya yang menggunakan teknologi komputer digital untuk distribusi dan pameran Internet, Web sites, computer multimedia.
  • New Media sebagai Data Digital Dikendalikan oleh Software
Media baru dikurangi menjadi data digital yang dapat dimanipulasi oleh perangkat lunak sebagai data lainnya. Sekarang operasi media dapat membuat beberapa versi dari objek yang sama. Contohnya adalah gambar disimpan sebagai data matriks yang dapat dimanipulasi dan diubah sesuai dengan algoritma tambahan yang diimplementasikan, seperti inversi warna, abu-abu-skala, mengasah,rasterizing.

http://translate.google.co.id/translate?hl=id&sl=en&u=http://en.wikipedia.org/wiki/New_media&ei=LFt9Tr6ZFcPyrQed5d3QDw&sa=X&oi=translate&ct=result&resnum=1&ved=0CBkQ7gEwAA&prev=/search%3Fq%3Ddefinisi%2Bnew%2Bmedia%26hl%3Did%26client%3Dfirefox-a%26hs%3DPlK%26rls%3Dorg.mozilla:en-US:official%26prmd%3Dimvns


PANDANGAN NEW MEDIA

Pandangan new media dari masyarakat sekitar, karena masyarakat selalu berhubungan dengan adanya new media misalnya internet yang mencakup jejaring sosial, televisi analog,iPhone maupun game. Berikut adalah pandangan masyarakat:
  • Luasnya jejaring sosial yang bisa menghubungkan semua user di seluruh dunia bisa berkomunikasi dengan mudah.
  • Kesepian, hal ini yang memicu masyarakat untuk bermain game di internet maupun online jejaring sosial, tetapi dampak negatif dari faktor ini adalah terkadang masyarakat bisa terasingkan dari dunia luar(nyata) karena terlalu fokus pada new media di dunia maya

http://media.kompasiana.com/new-media/2011/07/05/game-online-pandangan-umum-mengenai-implikasi-sosial-psikologi-dan-ekonomi-yang-dihadapi-pemain-game/


MANFAAT NEW MEDIA 
  • Bidang Sosial
dalam bidang ini banyak menyita perhatian masyarakat misalnya saja berbagai macam jejaring sosial yang sekarang di minati masyarakat seperti facebook, twitter, skype, yahoo messenger, my space, hello dll. Dengan menggunakan jejaring sosial ini dengan mudah dapat menjalin komunikasid dengan semua user dibelahan dunia manapun.
  • Bidang Industri/Dagang
dalam bidang ini memudahkan bagi siapa pun yang ingin menawarkan/mempromosikan produk tertentu sehingga tidak susah susah untuk membuka toko dan promosi langsung didepan konsumen, melalui new media pedagang dapat mempromosikan produk nya melalui membuka online shop, bisa melalui facebook, twitter atau kaskus.
  • Bidang Pendidikan
dalam bidang ini sangat memudahkan bagi pelajar maupun pengajar dalam mendapatkan materi yang di inginkan. Bisa melalui search engine kita bisa mendapatkan segala informasi, atau dengan fasilitas E-book, fasilitas email juga bisa membantu dalan proses mengerjakan tugas atau saling tukar informasi.
  • Bidang Lowongan Kerja
dalam bidang ini bagi yang ingin mencari pekerjaan cukup searching di internet lalu mendaftar secara online bahkan bisa mengikuti tes masuk secara online juga, tidak perlu lagi susah payah datang dari kantor ke kantor.


APLIKASI NEW MEDIA

1. Jejaring Sosial
contoh aplikasi new media dalam bidang jejaring sosial yaitu facebook, twitter, yahoo messenger, my space, skype dll. Aplikasi ini sangat mudah digunakan bagi masyarakat, fasilitas di jejaring sosial ini adalah bisa updates status, upload photo, video call dll. Kelebihan new media seperti ini adalah biaya murah, cepat dan mudah.
2. Online Shop
produk produk sekarang dengan mudah bisa dipromosikan melalui online shop yang sudah sangat banyak tersebar didunia maya, masyarakat bisa membuat online shop melalui facebook, twitter, blog, website, ataupun kaskus yang bisa menarik perhatian konsumen secara cepat.
3. Informasi/Pendidikan
untuk mencari segala informasi maupun berita yang terkini, dengan adanya new media yaitu biasa menggunakan aplikasi seperti wikipedia, google, televisi analog ataupun website website lain nya.

Jumat, 06 Mei 2011

PAHLAWAN PATTIMURA

Nama dan Silsilah

Pattimura, lahir di Saparua.Ia adalah putra Frans Matulesi dengan Fransina Silahoi. Adapun dalam buku biografi Pattimura versi pemerintah yang pertama kali terbit, M Sapija menulis, "Bahwa pahlawan Pattimura tergolong turunan bangsawan dan berasal dari Nusa Ina (Seram). Ayah beliau yang bernama Antoni Mattulessy adalah anak dari Kasimiliali Pattimura Mattulessy. Yang terakhir ini adalah putra raja Sahulau. Sahulau merupakan nama orang di negeri yang terletak dalam sebuah teluk di Seram Selatan".

Perjuangan

Sebelum melakukan perlawanan terhadap voc ia pernah berkarier dalam militer sebagai mantan Sersan Militer Inggris. Kata "Maluku" berasal dari bahasa Arab Al Mulk atau Al Malik yang berarti Tanah Raja-Raja. 

Pada tahun 1816 pihak Inggris menyerahkan kekuasaannya kepada pihak Belanda dan kemudian Belanda menetrapkan kebijakan politik monopoli, pajak atas tanah (landrente), pemindahan penduduk serta pelayaran Hongi (Hongi Tochten), serta mengabaikan Traktat London I antara lain dalam pasal 11 memuat ketentuan bahwa Residen Inggris di Ambon harus merundingkan dahulu pemindahan koprs Ambon dengan Gubenur dan dalam perjanjian tersebut juga dicantumkan dengan jelas bahwa jika pemerintahan Inggris berakhir di Maluku maka para serdadu-serdadu Ambon harus dibebaskan dalam artian berhak untuk memilih untuk memasuki dinas militer pemerintah baru atau keluar dari dinas militer, akan tetapi dalam pratiknya pemindahn dinas militer ini dipaksakan Kedatangan kembali kolonial Belanda pada tahun 1817 mendapat tantangan keras dari rakyat. Hal ini disebabkan karena kondisi politik, ekonomi, dan hubungan kemasyarakatan yang buruk selama dua abad. Rakyat Maluku akhirnya bangkit mengangkat senjata di bawah pimpinan Kapitan Pattimura Maka pada waktu pecah perang melawan penjajah Belanda tahun 1817, Raja-raja Patih, Para Kapitan, Tua-tua Adat dan rakyat mengangkatnya sebagai pemimpin dan panglima perang karena berpengalaman dan memiliki sifat-sfat kesatria (kabaressi). Sebagai panglima perang, Kapitan Pattimura mengatur strategi perang bersama pembantunya. Sebagai pemimpin dia berhasil mengkoordinir Raja-raja Patih dalam melaksanakan kegiatan pemerintahan, memimpin rakyat, mengatur pendidikan, menyediakan pangan dan membangun benteng-benteng pertahanan. Kewibawaannya dalam kepemimpinan diakui luas oleh para Raja Patih maupun rakyat biasa. Dalam perjuangan menentang Belanda ia juga menggalang persatuan dengan kerajaan Ternate dan Tidore, raja-raja di Bali, Sulawesi dan Jawa. Perang Pattimura yang berskala nasional itu dihadapi Belanda dengan kekuatan militer yang besar dan kuat dengan mengirimkan sendiri Laksamana Buykes, salah seorang Komisaris Jenderal untuk menghadapi Patimura. 

 

Kesan Terhadap Tokoh :

"Didalam perjuangan beliau dalam memperebutkan kembali hak dan martabat manusia, kita harus sangat berterima kasih pada beliau, karna tanpa perjuanganya, mungkin saat ini kita tidak dapat menikmati kemerdekaan negara kita tercinta ini. Saya berharap, kita sebagai penerus perjuangan bangsa ini, harus mempertahankan semangat juang agar tidak terjadi perpecahan antar individu yang dapat menyebabkan hancur nya bangsa kita."

 

sumber :

www.google.com

www.wikipedia.com

Senin, 02 Mei 2011

TUGAS WAWANCARA ILMU BUDAYA DASAR

    Siang itu saat panas terik matahari sedang menyengat nya, saya turun ke bawah, lalu pergi warung depan untuk membeli minuman dingin yang kira-kira bisa menyegarkan tenggorokan saya yang kering karna panasnya minta ampun.
    Lalu saya teringat tugas IBD dari dosen, maka saya sekalian deh wawancara dengan pemilik warung nya (pak Ahmad), seorang pedagang kelontong didepan tempat kos saya dan skalian berfoto untuk melengkapi tugas ini.
    Lalu saya (S) memulai wawancara dengan pak Ahmad (P) :

S : Sejak kapan bapak mendirikan warung ini?
P : Dari tahun 2000

S : Apa yang membuat bapak berkeinginan untuk mendirikan warung kelontong ini?
P : Ya untuk mencukupi kebutuhan hidup, sejak saya pensiun dari pekerjaan saya yang terdahulu.

S : Bapak menjual apa saja di warung ini?
P : Saya menjual macam, mulai dari kebutuhan pokok sehari-hari, sembako, jajanan anak-anak, minuman, air mineral, alat tulis dan lain-lain.

S : Ada kendala tidak pak dalam menjalankan usaha ini?
P : Ada lah pastinya, walau hanya kadang-kadang saja, banyak saingan juga disekitar sini. Yang pasti nya rejeki tak akan kemana kalau Tuhan mengkehendaki rejeki masing-masing.

S : Apa keinginan bapak dalam menjalankan usaha ini?
P : Ya saya jalani apa adanya, untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga agar tercukupi, itu saja sudah lebih dari cukup.

S : Oh, makasih ya pak sudah saya wawancari untuk tugas saya.
P : Ya, sama-sama mas.

Jumat, 18 Maret 2011

RINGKASAN LOBORATORIUM INTERNET DASAR

PORTAL INTERNET
Portal di Wikipedia adalah halaman-halaman yang ditujukan sebagai "Halaman Utama" untuk topik atau bidang spesifik tertentu. Portal dapat dihubungkan dengan satu atau lebih ProyekWiki; namun, tidak seperti ProyekWiki, selain untuk penyunting, portal juga ditujukan untuk pembaca Wikipedia dan harus dapat mempromosikan isi dan mendorong kontribusi. Intinya, portal adalah titik masuk yang berguna untuk isi Wikipedia pada suatu topik tertentu.

Perbedaan Blogspot dan WordPress Secara Lengkap

1. Template
Untuk template, keduanya menggunakan jenis ekstensi yang berbeda. WordPress menggunakan ekstensi jenis PHP, sedangkan Blogspot lebih memilih untuk menggunakan ekstensi jenis HTML (template classic) dan CSS (new template). Namun, keduanya sama-sama memiliki dukungan template GRATISAN yang sama banyak.

2. Plugins
Hal lainnya yang membedakan diantara keduanya adalah masalah dukungan Plugins. WordPress lebih diuntungkan dengan adanya Plugins yang memang sangat membantu. Lihat saja akan keberadaan plugins Akismet yang serta-merta akan langsung memblokir keberadaan komentar yang dianggap SPAM. Ditambah lagi dengan adanya Plugins SEO Pack yang sudah tentu akan membantu penggunanya untuk meningkatkan konten maupun blognya di mata Search Engine. Sedangkan bagi pengguna Blogger.com, hampir semuanya dilakukan secara manual. Untuk komentar SPAM, mungkin bisa diakali melalui proses moderasi terlebih dahulu. Namun untuk SEO? Yaa..harus diutak-atik sendiri templatenya, xixixi… 

3. Custom Domain
Untuk custom domain (domain berbayar), Blogspot lebih unggul dari segi biaya. Tanpa membeli paket hosting, pengguna Blogspot masih dapat melakukan custom domain dengan tetap menggunakan Blogspot sebagai media servernya. Sedangkan WordPress, kita wajib membeli paket hosting + domain, jadi biayanya sedikit lebih mahal. Apalagi jika Blognya memiliki trafik tinggi, alhasil hosting yang dipilih harus memiliki bandwidth yang besar. Jika tidak, maka Blog / Web tersebut akan sering DOWN.
Sebenernya ada sih web yang menyediakan hostingan GRATIS, namun fiturnya tidak selengkap hosting berbayar dan bandwidthnya pun sangat dibatasi. Tapi…keuntungan yang akan didapat jika menggunakan hosting berbayar adalah soal kenyamanan. Jika menggunakan hosting berbayar, kita bebas melakukan apa saja tanpa perlu khawatir akan dibanned oleh Blogspot maupun WordPress karena melanggar TOS yang telah dibuat. Selain itu, Blog kita pun lebih terlihat profesional.

4. Fitur
Dari segi fitur, keduanya sama-sama memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Dalam hal ini, Blogspot cenderung lebih unggul dari segi penggunaan. Blogspot lebih user friendly sehingga lebih mudah untuk digunakan. Fitur unggulan lainnya dari Blogspot adalah kemudahan dalam mengedit template, yakni dalam mengedit file HTML. Pada tata letak, kita juga diberi kemudahan untuk drag-and-drop. Untuk WordPress cenderung sedikit lebih ribet.
Blogspot juga diuntungkan dari segi monetize Blog. Blogspot langsung terintegrasi dengan Google Adsense dan Amazon, yakni pada menu Monetize. Sementara pada WordPress, tidak ada option tersebut. Namun, pengguna WordPress tetap dapat memonetize Blognya di Google Adsense dan Amazon dengan cara registrasi di situsnya secara langsung.
Untuk pengguna WordPress jangan langsung berkecil hati WordPress juga memiliki beberapa keunggulan dari segi fitur bila dibandingkan dengan Blogspot. Salah satu fitur unggulan tersebut adalah adanya fitur edit komentar. Jadi, komentar yang masuk di postingan kita bisa di edit sesuka hati, contohnya saja komentar yang berisi link maupun SPAM. Selain itu, fitur yang ditawarkan WordPress pada saat menulis postingan juga lebih lengkap bila dibandingkan dengan Blogspot. Hmmm…ada lagi nih, form komentar pada WordPress juga lebih user friendly. Sedangkan pada Blogspot, cenderung sedikit agak ribet (bagi pemula).
 

SYNTAX GOOGLE
Syntax keyword =
Ini berguna untuk mencari keyword di google search engine sobat bisa mencarinya dengan penambahan =
contoh: keyword=seo tips and trik
maka google akan menghasilkan situs yang mempunyai keyword tersebut

Syntax OR
Dengan kata lain atau yang berfungsi melakukan pencarian halaman yang berisi salah satu dari keyword atau kata kunci
contoh: laki-laki OR Perempuan

Syntax (+)
Untuk melakukan pencarian secara paksa
contoh: hacker+where
maka kata where akan di ikut sertakan tetapi apabila kita mencari hacker where kata where tidak akan di ikut sertakan dalam pencarian.

Syntax (-)
untuk melakukan pencarian dengan pengecualian
contoh: sobat ingin mencari kata mobil tapi tidak mengikutsertakan motor maka;
mobil-motor

Syntax * (asterik)
Untuk mencari semua hurup yang mendukung dalam pencarian sebuah kalimat
contoh: belajar * SEO
maka hasil pencarian akan bervariasi dengan kata penghubung misalnya belajar tentang SEO

Syntax (" ")
untuk mencari kata yang tepat dan susunan kalimat dengan tepat
contoh: "Google"

Syntax ?intitleindex.of? jpg site:.
Untuk mencari sebuah direktori yang mengandung file-file gambar silahkan sobat ketikan di google
contoh: ?intitleindex.of? jpg site:.

Syntax intitle:
Untuk mencari judul suatu situs jadi kalau mengetikan ini di google akan menghasilakn judul artikel ataupun judul halaman web/blog.
contoh: intitle:berita untuk negri

Syntax Allinurl:
Untuk pencarian data dalam url tertentu biasanya di ikuti dengan index ini mencari seluruh kata dalam url
contoh: allinurl:index.php

Syntax filetype:
Untuk mengetahui tipe file yang di gunakan atau melakukan pencarian dengan tipe file tertentu seperti PDF, TXT, DOC, XLS, HTML, PHP, SWF, RTF, PPT, MBD, dan lain-lain.
contoh: filetype:PDF "hacking facebook" jangan lupa berikan spasi

Syntax Cache:
Google akan menampilkan versi sebuah web pada saat membukannya
contoh: cache:hendro-prayitno.blogspot.com

Syntax site:
Di sini google akan menampilkan seluruh isi dari situs
contoh: site:google.co.id

Syntax link:
Ini untuk mengetahui banyaknya link dari suatu situs
contoh: link:hendro-prayitno.blogspot.com
catatan: apabila web/blog sobat tdak terindek ada kemungkinan masuk sandbox atau ada yang salah dalam www.w3.org jangan sampai salah dan harus valid karena kalau masuk kotak pasir kita tinggal berdoa saja agar google memberi keringanan.

Syntax related:
Ini berguna untuk mencari halaman yang mempunyai kesamaan atau mempunyai hubungan dengan situs tersebut.
contoh: related:facebook.com

Syntax inurl:
Menampilkan satu kata yang dicari di dalam URL ini berbeda dengan allinurl: kalau inurl: google akan menelusuri satu kata yang sfesifik dalam url
contoh: inurl:operator

Syntax define:
Kalau yang ini google akan mencari suatu definisi dari kata, misalnya sobat akan mencari definisi SEO maka:
define:SEO
syntax yang umum misalnya:
filetype:log inurl:"password.log"
kira-kira seperti apa hasilnya kalau di ketikan di google???
filetype:pass pass intext:userid


WEB BROWSER
Penjelajah web (Inggris: web browser), disebut juga peramban, adalah perangkat lunak yang berfungsi menampilkan dan melakukan interaksi dengan dokumen-dokumen yang disediakan oleh server web. Penjelajah web yang populer adalah Microsoft Internet Explorer dan Mozilla Firefox. Penjelajah web adalah jenis agen pengguna yang paling sering digunakan. Web sendiri adalah kumpulan jaringan berisi dokumen dan tersambung satu dengan yang lain, yang dikenal sebagai World Wide Web.

SEARCH ENGINE
Mesin pencari adalah program komputer yang dirancang untuk membantu seseorang menemukan file-file yang disimpan dalam komputer, misalnya dalam sebuah server umum di web (WWW) atau dalam komputer sendiri. Mesin pencari memungkinkan kita untuk meminta content media dengan kriteria yang spesifik (biasanya yang berisi kata atau frasa yang kita tentukan) dan memperoleh daftar file yang memenuhi kriteria tersebut. Mesin pencari biasanya menggunakan indeks (yang sudah dibuat sebelumnya dan dimutakhirkan secara teratur) untuk mencari file setelah pengguna memasukkan kriteria pencarian.
Dalam konteks Internet, mesin pencari biasanya merujuk kepada WWW dan bukan protokol ataupun area lainnya. Selain itu, mesin pencari mengumpulkan data yang tersedia di newsgroup, database besar, atau direktori terbuka seperti DMOZ.org. Karena pengumpulan datanya dilakukan secara otomatis, mesin pencari berbeda dengan direktori Web yang dikerjakan manusia.
Sebagian besar mesin pencari dijalankan oleh perusahaan swasta yang menggunakan algoritma kepemilikan dan database tertutup - yang paling populer adalah Google (MSN Search dan Yahoo! tertinggal sedikit di belakang). Telah ada beberapa upaya menciptakan mesin pencari dengan sumber-terbuka (open-source), contohnya adalah Htdig, Nutch, Egothor dan OpenFTS.

Selasa, 08 Maret 2011

KEGIGIHAN HATI

    Sunny adalah seorang mahasiswi sebuah Universitas di sebuah kota kecil yang sedang berkembang, namun cukup terkenal di kalangan mancanegara. Sunny mampu menyaingi teman-temannya dalam hal mata pelajaran maupun bidang prestasi lainnya. Olahraga, musik, seni, semua bidang itu digelutinya. Dan mampu dilakukannya dengan professional.
    Kemana pun dia pergi, semua orang akan terpikat dengan kecantikannya yang jarang di temui. Semua laki-laki pasti akan langsung tau meliriknya. Namun dibalik semua ke istimewaannya itu, dia memiliki sedikit kekurangan. Dia tidak bisa berbicara (tunawicara) seperti orang pada umum nya. Orang yang melihatnya, pasti tak ada yang mengira bahwa ia tunawicara. Karena secara fisik dia merupakan seseorang yang sempurna.
    Di dalam hatinya ia menangis, ia ingin sekali berbicara dan menyanyi seperti penyanyi-penyanyi di televise yang dia tonton semalam. Ingin mengikuti ajang adu bakat dalam hal suara. Semua itu dia hanya pendam dalam hati. Tak ada yang mampu dia lakukan selain hanya bias melihat orang-orang itu dalam diam.
    Namun dia bertekad didalam hati, dia harus bisa menunjukkan prestasi di balik semua kekurangannya.

Cara Membuat "Bola-bola Coklat"

Ini ada cara membuat cemilan mudah disaat waktu senggang...

Bahan :
1. Regal Biscuit/Biscuit marie (100gr)
2. Susu kental manis vanila/coklat  (Secukupnya)
3. Meises coklat (secukupnya untuk taburan luar)
4. parutan keju (kalau suka)

Cara Membuat
1. Hancurkan sampai halus biscuit roma/marie, sisakan sedikit jangan sampai sangat halus.
2. Setelah selesai, campurkan susu kental manis kedalam biscuit yang telah kita hancurkan tadi.
3. Aduk sampai rata hingga adonan tidak terlalu lembek. Lalu tambahkan parutan keju secukup nya.
4. Bentuk adonan seperti bola2 kecil.
5. Taruh meises di atas sebuah piring.
6. Bola-bola biscuit di celupkan ke dalam meises di piring tadi dan goyang kan piring nya. Maka seluruh    permukaan bola-bola biscuit tertutup oleh meises.
7. Letakkan bola-bola biscuit disebuah piring kecil, letakkan di frezer agar mengeras.
8. Tunggu sekitar 2 jam.
9. Siap di Sajikan.

Jumat, 07 Januari 2011

PRASANGKA, DISKRIMINASI DAN ETNOSENTRISME

Prasangka dan Diskriminasi
Prasangka atau prejudice berasal dari kata latian prejudicium, yang pengertiannya sekarang mengalami perkembangan sebagai berikut :
a.    semula diartikan sebagai suatu presenden, artinya keputusan diambil atas dasar pengalaman yang lalu
b.    dalam bahas Inggris mengandung arti pengambilan keputusan tanpa penelitian dan pertimbangan yang cermat, tergesa-gesa atau tidak matang
c.    untuk mengatakan prasangka dipersyaratkan pelibatan unsur-unsur emosian (suka atau tidak suka) dalam keputusan yang telah diambil tersebut
Dalam konteks rasial, prasangka diartikan:”suatu sikap terhadap anggota kelompok etnis atau ras tertentu, yang terbentuk terlalu cepat tanpa suatu induksi ”. Dalam hal ini terkandung suatu ketidak adilan dalam arti sikap yang diambilkan dari beberapa pengalaman dan yang didengarnya, kemudian disimpulkan sebagai sifat dari anggota seluruh kelompok etnis.


Prasangka (prejudice) diartikan suatu anggapan terhadap sesuatu dari seseorang bahwa sesuatu itu buruk dengan tanpa kritik terlebih dahulu. Bahasa arab menyebutnya “sukhudzon”. Orang, secara serta merta tanpa timbang-timbang lagi bahwa sesuatu itu buruk. Dan disisi lain bahasa arab “khusudzon” yaitu anggapan baik terhadap sesuatu.


Prasangka menunjukkan pada aspek sikap sedangkan diskriminasi pada tindakan. Menurut Morgan (1966) sikap adalah kecenderungan untuk merespon baik secara positif atau negarif terhadap orang, obyek atau situasi. Sikap seseorang baru diketahui setelah ia bertindak atau beringkah laku. Oleh karena itu bisa saja bahwa sikap bertentangan dengan tingkah laku atau tindakan. Jadi prasangka merupakan kecenderungan yang tidak nampak, dan sebagai tindak lanjutnya timbul tindakan, aksi yang sifatnya realistis. Dengan demikian diskriminatif merupakan tindakan yang relaistis, sedangkan prsangka tidak realistis dan hanya diketahui oleh diri individu masing-masing.


Prasangka ini sebagian besar sifatnya apriori, mendahului pengalaman sendiri (tidak berdasarkan pengalaman sendiri), karena merupakan hasil peniruan atau pengoperan langsung pola orang lain. Prasangka bisa diartikan suatu sikap yang telampau tergesa-gesa, berdasarkan generalisasi yang terlampau cepat, sifat berat sebelah, dan dibarengi proses simplifikasi (terlalu menyederhanakan) terhadap sesuatu realita. Dalam kehidupan sehari-hari prasangka ini banyak dimuati emosi-emosi atau unsure efektif yang kuat.
Tidak sedikit orang yang mudah berprasangka, namun banyak juga orang-orang yang lebih sukar berprasangka. Mengapa terjadi perbedaan cukup menyolok ? tampaknya kepribadian dan inteligensi, juga faktor lingkungan cukup berkaitan engan munculnya prasangka. Orang yang berinteligensi tinggi, lebih sukar berprasangka, mengapa ? karena orang-orang macam ini berikap dan bersifat kritis. Prasangka bersumber dari suatu sikap. Diskriminasi menunjukkan pada suatu tindakan. Dalam pergaulan sehari-hari sikap prasangka dan diskriminasi seolah-olah menyatu, tak dapat dipisahkan. Seseorang yagn mempunyai prasangka rasial, biasanya bertindak diskriminasi terhadap ras yang diprasangkainya. Walaupun begitu, biasa saja seseorang bertindak diskriminatof tanpa latar belakang prasangka. Demikian juga sebaliknya seseorang yang berprasangka dapat saja bertindak tidak diskriminatif.

Sebab-sebab timbulnya prasangka dan diskriminasi :
1.    Berlatar belakang sejarah
2.    Dilatar-belakangi  oleh perkembangan sosio-kultural dan situasional
3.    Bersumber dari faktor kepribadian
4.    Berlatang belakang perbedaan keyakinan, kepercayaan dan agama

Usaha-usaha mengurangi/menghilangkan prasangka dan diskriminai
1.    Perbaikan kondisi sosial ekonomi
2.    Perluasan kesempatan belajar
3.    Sikap terbuka dan sikap lapang

Etnosentrisme yaitu suatu kecenderungan yang menganggap nilai-nilai dan norma-norma kebudayaannya sendiri sebagai sesuatu yang prima, terbaik, mutlak dan diepergunakan sebagai tolok ukur untuk menilai dan membedakannya dengan kebudayaan lain. Etnosentrisme merupakan kecenderungan tak sadar untuk menginterpretasikan atau menilai kelompok lain dengan tolok ukur kebudayaannya sendiri. Sikap etnosentrisme dalam tingkah laku berkomunikasi nampak canggung, tidak luwes.

SIKAP DAN PRASANGKA
Karena prasangka itu suatu sikap, yaitu sikap sosial, maka terlebih dahulu sikap perlu dirumuskan. Sikap menurut morgan (1966) adalah kecenderungan untuk berespon, baik secara positif maupun negatif, terhadap orag, obyek, atau situasi. Tentu saja kecenderungan untuk berespon ini meliputi perasaan atau pandangannya, yang tidak sama dengan tingkah laku. Sikap seseorang baru diketahui bia ia sudah bertingkah laku. sikap merupakan salah satu determinan dari tingkah laku, selain motivasi dan norma masyarakat.Oleh karena itu kadang-kadang sikap bertentangan dengan tingkah laku.


Karena berbeda dengan pengetahuan (knowledge), dalam sikap terkandung suatu penilaian emosional yang dapat berupa suka, tidak suka, senang, sedih, cinta, benci, dan sebagainya. Karena dalam sikap ada ”suatu kecenderungan berespon”. maka seseroang mempunyai sikap yang umumnya mengetahui perilaku atau tindakan apa yang akan dilakukan bila bertemu dengan obyeknya. Dari uraian tersebut dapatlah disimpulkan, bahwa sikap mempunyai komponen-komponen, yaitu :
a.    Kognitif : artinya memiliki pengetahuan mengenai objek sikapnya terlepas pengetahuan itu benar atau salah
b.    Afektif: artinya dalam bersikap akan selalu mempunyai evaluasi emosinal (setuju-tidak setuju) mengenai objeknya
c.    Konatif: artinya kecenderungan bertingkah laku bila bertemu dengan objek sikapnya, mulai dari bentuk yang positif (tindakan sosialisasi) samapai pada yang aktif (tindakan menyerang)


Pertentangan-pertentangan sosial / ketegangan dalam masyarakat
Konflik (pertentangan) mengandung suatu pengertian tingkah laku yang lebih luas dari pada yang biasa dibayangkan orang dengan mengartikannya sebagai pertentangan yang kasar atau perang. Dasar konflik berbeda-beda. Terdapat 3 elemen dasar yang merupakan cirri-ciri dari situasi konflik yaitu :
1.    Terdapatnya dua atau lebih unit-unit atau baigan-bagianyang terlibat di dalam konflik
2.    Unit-unit tersebut mempunyai perbedaan-perbedaan yang tajam dalam kebutuhan-kebutuhan, tujuan-tujuan,  masalah-masalah, nilai-nilai, sikap-sikap, maupun gagasan-gagasan
3.    Terdapatnya interaksi di antara bagian-bagian yang mempunyai perbedaan-perbedaan tersebut.
Konflik merupakan  suatu tingkah laku yang dibedakan dengan emosi-emosi tertentu yang sering dihubungkan dengannya, misalnya kebencian atau permusuhan. Konflik dapat terjadi paa lingkungan yang paling kecil yaitu individu, sampai kepaa lingkungan yang luas yaitu masyarakat.
1.    Pada taraf di dalam diri seseorang, konflik menunjuk kepada adanya pertentangan, ketidakpastian, atau emosi-emosi dan dorongan yang antagonistic didalam diri seseorang
2.    Pada taraf kelompok, konflik ditimbulkan dari konflik yang terjadi dalam diri individu, dari perbedaan-perbedaan pada para anggota kelompok dalam tujuan-tujuan, nilai-nilai, dan norma-norma, motivasi-motivasi mereka untuk menjadi anggota kelompok, serta minat mereka.
3.    Para taraf masyarakat, konflik juga bersumber pada perbedaan di antara nilai-nilai dan norma-norma kelompok dengan nilai-nilai an norma-norma kelompok yang bersangkutan berbeda.Perbedan-perbedaan dalam nilai, tujuan dan norma serta minat, disebabkan oleh adanya perbedaan pengalaman hidup dan sumber-sumber sosio-ekonomis didalam suatu kebudayaan tertentu dengan yang ada dalam kebudayaan-kebudayaan lain.


Adapun cara-cara pemecahan konflik tersebut adalah :
1.    Elimination; yaitu pengunduran diri salah  satu pihak yang telibat dalam konflik yagn diungkapkan dengan : kami mengalah, kami mendongkol, kami keluar, kami membentuk kelompok kami sendiri
2.    Subjugation atau domination, artinya orang atau pihak yang mempunyai kekuatan terbesar dapat memaksa orang atau pihak lain untuk mentaatinya
3.    Mjority Rule artinya suara terbanyak yang ditentukan dengan voting akan menentukan keputusan, tanpa mempertimbangkan argumentasi.
4.    Minority Consent; artinya kelompok mayoritas yang memenangkan, namun kelompok minoritas tidak merasa dikalahkan dan menerima keputusan serta sepakan untuk melakukan kegiatan bersama
5.    Compromise; artinya kedua atau semua sub kelompok yang telibat dalam konflik berusaha mencari dan mendapatkan jalan tengah
6.    Integration; artinya pendapat-pendapat yang bertentangan didiskusikan, dipertimbangkan dan ditelaah kembali sampai kelompok mencapai suatu keputusan yang memuaskan bagi semua pihak


Study Kasus:

Seharusnya diskriminasi terhadap perbedaan orang lain jangan dilakukan. karna itu akan menimbulkan prasangka-prasangka yang dapat menghancurkan atau merendahkan martabat orang lain.